Mengenal Menstruasi/ Haid pada Wanita

Menstruasi, datang bulan atau haid mempunyai arti yang sama yaitu  siklus perubahan normal fisik pada wanita di bagian sistem reproduksinya dan merupakan tanda wanita sudah dewasa.

menstruasi haid

Pada saat seorang wanita mengalami menstruasi, wanita akan mengeluarkan darah pada kelaminnya atau vagina, hal ini disebabkan oleh pengaruh hormon LH-Progesteron atau FSH-estrogen, darah keluar karena adanya pelepasan sel telur dari dinding rahim.

Siklus haid wanita biasanya terjadi dimulai pada usia remaja atau sekitar belasan tahun, dan tergantung pada masing-masing wanita bisa berbeda. Siklus haid terjadi pada setiap bulan dengan masa menstruasi beberapa hari, dan siklus menstruasi ini akan berhenti dengan sendirinya ketika wanita sudah berumur mulai sekitar 45-50 tahun atau yang disebut dengan masa Menopause.

Pada jarak tertentu sejak menstruasi yang pertama kali atau yang disebut dengan Menarche, menstruasi atau haid biasanya pada mulanya tidak teratur dan dalam waktu 4 sampai 6 tahun sejak menarche sekitar berumur 17 sampai 19 tahun maka siklus dan pola haid sudah akan terbentuk.

Pada umumnya siklus menstruasi akan teratur satu bulan sekali sampai berusia sekitar 45 tahun kecuali wanita mengalami kondisi-kondisi tertentu seperti terputus karena hamil atau mengandung sampai melahirkan. kemudian pada usia sekitar 45 tahun haidnya kembali tidak teratur.

Untuk lebih mudahnya siklus menstruasi dihitung sejak hari pertama dari menstruasi, sehingga hari terakhir sebelum haid berikutnya datang kembali, oleh karena itu yang disebut siklus haid ketika terjadi pendarahan beserta jarak waktu sebelum haid berikutnya dimulai lagi.

Pada umumnya kebanyakan wanita siklus menstruasi ini berkisar diantara 24 sampai 34 hari dengan rata-rata 29 hari. akan tetapi meski pada wanita yang merasa haidnya teratur pun dapat saja terjadi meleset beberapa hari baik maju maupun mundur.

Pada seorang wanita remaja haid datang secara belum teratur, pada masa belum teratur ini biasanya pendarahan berlangsung agak lama, akan tetapi terkadang juga lebih sering. Dalam 1 sampai 2 tahun seleah menarche menstruasi kadang datangnya hanya 2 sampai 3 kali dalam satu tahun dan pendarahannya agak banyak, dan lama kelamaan menstruasi berjalannya waktu akan menjaddi siklus yang lebih teratur.

Pada haid atau menstruasi pertama yang datang terlambat, seorang wanita akan merasa galau begitu juga dengan orang tua wanita. apabila menstruasi pertama belum kunjung tiba sampai gadis berusia 16 tahun dan terutama apabila wanita mempunyai tubuh yang pendek sebaiknya segera perisakan ke dokter ahli spesialis wanita. Pemeriksaan dokter hanya diperlukan menanalisa sel-sel yang diambil pada dinding rahim denga miroskop dan pemeriksaan hormon-hormon juga sangat diperlukan untuk menganalisa kenapa gadis belum juga haid pertama.

Beberapa wanita merasakan sakit pada waktu menstruasi, keluhan ini biasanya sering terjadi pada saat dua atua tiga tahun setelah menarche dan biasanya terjadibila siklus sebelumnya diikuti dengan keluarnya sel telur. Rasa sakit haid ini kadang-kadang juga terjadi pada siklus menstruasi yang tidak disertai pengeluaran sel telur, terutama bila darah haid membeku di dalam rahim wanita. Rasa sakit juga bila darah beku didorong keluar rahim. Rasa sakit yang menyerupai rasa kejang ini sangat terasa di bagian perut bawah. dan biasanya dimulai sehari sebelum menstruasi datang dan berlangsung kurang lebih 12 jam pertama masa haid, sesudah itu semua menjadi normal kembali lagi seperti semula.

Rasa sakit yang menimpa wanita ketika pada waktu menstruasi atau haid masih belum secara pasti diketahui, namun alasan yang paling masuk akal adalah karena adanya kontrasi atau kejang pada otot-otot rahim karena aliran darah yang kurang memadai. Mungkin sekitar 50% wanita pernah mengeluhkan rasa sakit karenaa menstruasi di waktu remaja dulu.

Pada umumnya kondisi gangguan in mencapai pincaknya pada usia 17 tahun sampai 25 tahun, dan terkurangi atau sembuh setelah wanita sudah pernah mengandung, dan pada umumnya mereka yang kesakita tidak memerlukan pengobatan, keciali kesabaran dan pengertian dari orang-orang sekitarnya dan obat pereda rasa sakit akan sangat membantu rasa sakitnya. Apabila ada penggunan obat-obat yang mengandung hormon harus atas saran dan pertimbangan dokter sebelumnya.

Pada waktu menstruasi seorang wanita tidak ingin darah yang keluar akan mengotori celananya apalagi sampai terlihat dari luar, untuk itu wanita harus menutupinya dengan pembalut untuk menyerap darah, namun ada juga penyerap haid lainnya yang dimasukkan ke dalam vagina berupa tampon.

Hati-hati menggunakan bahan penyerap menstruasi berupa tampon, karena bila tidak dilepas dan diganti pada waktu yang cukup lama akan menyebabkan keputihan yang hebat, apa lagi darah haid cukup banyak dan tampon sudah tidak dapat menyerap lagi.

Sebaiknya gunakan penyerap menstruasi yang biasa saja dan ganti sesering mungkin agar wanita selalu bersih dan sehat serta mnegurangi resiko lainnya pada waktu haid.

Share this :

Previous
Next Post »
0 Komentar

Penulisan markup di komentar
  • Silakan tinggalkan komentar sesuai topik. Komentar yang menyertakan link aktif, iklan, atau sejenisnya akan dihapus.
  • Untuk menyisipkan kode gunakan <i rel="code"> kode yang akan disisipkan </i>
  • Untuk menyisipkan kode panjang gunakan <i rel="pre"> kode yang akan disisipkan </i>
  • Untuk menyisipkan quote gunakan <i rel="quote"> catatan anda </i>
  • Untuk menyisipkan gambar gunakan <i rel="image"> URL gambar </i>
  • Untuk menyisipkan video gunakan [iframe] URL embed video [/iframe]
  • Kemudian parse kode tersebut pada kotak di bawah ini
  • © 2015 Simple SEO ✔